Minggu, 21 November 2010

Bintang

Salam hangat semua nya...
dingin sekali rasa nya udara akhir-akhir ini. ya..musim penghujan memang sudah mulai datang.
tetapi, jangan lupa, hangatkan tubuh anda dengan senyuman dan tawa :D



Bintang, pasti yang terpikirkan di benak kita adalah sebuah benda yang bercahaya di saat mentari tengah terlelap di malam buta. mungkin juga anda tahu mitos bahwa bintang jatuh dapat mengabulkan keinginan kita. 

tetapi, apakah kita sadar bahwa kita hanya memandangi nya saja? kita hanya bisa menikmati pemandangan indah si bintang dari bawah bumi, tetapi si bintang tersebut letak jauh di angkasa luar yang entah letak nya dimana. mungkin, ada suatu hal yang lebih baik dari pada memandangi maupun menikmati keindahan bintang tersebut. apakah kita pernah berfikir apakah kita bisa menjadi orang yang bisa bersinar terang di langit seperti bintang?  bintang yang memberikan cahaya di malam hari...


entah mengapa....orang-orang lebih suka mengejar bintang. dimana bintang yang diam maupun yang jatuh sekalipun, orang- orang pun rela mengejar nya. mengikuti bintang, melihat bintang, bahkan mengagumi nya. apakah mereka tak ingin menjadi seperti bintang yang bersinar di langit? 


memang tak ada salah nya kita menggumi bintang. Bintang bisa dalam artian yang luas lho, bukan hanya orang- orang yang memiliki banyak penggemar, di kejar- kejar paparazi (walaupun tak semua nya ^.^), tetapi orang- orang yang berpengaruh dalam kehidupan bersama termasuk Bintang...



nah..sebelum kita lanjutkan, saya sedikit ingin memberikan puisi yang saya buat kepada anda semua :)


Jika ku bisa

hari demi hari ku lewati
ku hanya bisa menatap bintang
yang terang di angkasa
ku hanya bisa pasrah
pasrah menghadapi deburan ombak
badai mengancamku
aku pasrah dibawa nya
dibawa tampa tujuan
terbang bebas dibawa angin
bagai daun tak berdaya

jika ku bisa menjadi bintang
ku akan membantu semua orang
jika ku bisa menjadi ombak
ku akan menenangkan Dunia
jika ku bisa menjadi angin
ku akan pergi ke tampa tujuan
terbang bebas
pergi membawa orang- orang pasrah
yang hanya bisa terdiam dibawa angin
menyadarkan mereka
akan kejam nya dunia
ku ingin menjadi pohon
yang kuat melawan musim
tetap kokoh walau diterjang angin
tetap hidup walau disamabar petir
setia menjaga dunia
walau keberadaan nya tak dihiraukan orang


Fahrizi Noer
Minggu,14 November 2010



 memang tak mudah untuk menjadi bintang pagi sesama. tetapi, tak ada salah nya jika kita memulai nya dari hati terdalam. kita mulai saja dari diri kita sendiri. kita harus memotivasi diri untuk menjadi orang yang lebih baik, memberi semangat pada diri sendiri untuk melakukan hal- hal yang bermanfaat. hati- hati juga, jangan sampai kita malah salah mengambil jalan, kita harus tetap berada di jalan yang lurus. yaitu jalan yang benar.

jujur saja, membantu orang lain pun tak semudah yang dibayang kan. niat kita baik untuk mebantu nya,tetapi terkadang orang yang kita bantu pun tak mau di beri bantuan. ya...saya juga sering mengalami ini :)
tetapi, membantu orang menurut saya juga membutuhkan kesabaran yang extra. salah sedikit, niat mau membantu, malah semakin memper sulit orang  yang kita bantu...ahahaha. terkadang kita juga harus mengukur kemampuan jika ingin membantu teman, sahabat dekat, saudara, dan semua orang di sekitar kita.

mungkin, ada banyak hal yang memang tak bisa kita lakukan. setiap orang memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. tetapi, tak ada yang tak mungkin di dunia ini. jika kita berusaha, pasti segala sesuatu dapat kita lakukan. jangan takut mencoba hal- hal baru. jelajahi lah hal baru tersebut. menjelajahi hal baru adalah suatu tantangan tersendiri. entah mengapa, saya ini bisa dibilang suka menjelajahi dan mencoba hal- hal baru. jika ada sesuatu hal yang manarik, akan saya coba itu.

terkadang, hal baru yang saya coba tersebut membuat saya kesal, kadang juga hal baru tersebut memberikan pengalaman menarik. satu hal yang saya tahu, berhati-hatilah dalam menetapkan suatu pilihan. 
jangan sampai suatu hal yang kita pilih, malah membuat kita menyesali nya di kemudian hari.

sering suatu hal yang saya sukai sangat bertolak belakang dengan orang lain. misal nya, saya suka jika ada ulangan itu esai. menurut saya itu lebih menguntungkan dari pada sistim memlih a,b,c atau d. jika kita ulangan esai, menjawab asal pun masih di  hargai dan dapat poin. lha, kalau sisitim milih? salah memilih, ya sudah mati kutu.  cukup banyak sahabat- sahabat saya yang kurang menyukai ulangan esai.

tapi, di balik semua itu pasti kedua nya memiliki kelebihan dan kekurang masing- masing. kalau sistem memilih kita bisa melihat pilihan jawaban nya langsung, kalau esei kita bisa berlatih mengingat pelajaran, apalagi matematika. matematika itukan butuh latihan. dengan matematika kita esei kita bisa berlatih untuk teliti.
itu hanya salah satu dari beberapa hal yang saya sukai. pasti anda pun memiliki opini tersendiri bukan tentang hal tersebut? 

akhir kata, mungkin cukup sulit untuk menjadi bintang bagi sesama, tetapi, paling tidak kita sudah berusaha untuk bisa memberikan satu kebaikan untuk sesama melalui hal apapun yang kamu bisa.

Paling tidak berikanlah senyuman terbaik mu kepada semua orang yang kamu jumpai

Tidak ada komentar:

Posting Komentar